Berangkat Secara Mandiri' Road To Soppeng Liga Danone 2013

Ada kebanggan tersendiri bagi seluruh anak-anak yang ikut dalam tim Liga Danone ini. Dari sekian banyaknya, 13 anak inilah yang berkesempatan mewakili propinsi Sulawesi Tenggara pada ajang Grassroot Fotbal Liga Danone. Kompetisi liga Danone ini sendiri adalah kompetisi Grassroot terbesar di dunia dan diselenggarakan hampir di setiap belahan dunia. 
Berangkat dari Markas di Konawe Sultra, mereka kan ikut di kualfikasi zona Kabupaten Soppeng. Untuk sampai di Kabuapten yang terkenal dengan kelelawarnya itu, mereka harus menempuh perjalanan laut dari pelabuhan Kolaka menuju Bajoe Kabupaten Bone. Jarak tempuh dari Konawe ke Kolaka kurang lebih 1 Jam 1/2. Mereka pun menaiki mobil semi truck milik SSB Amali, ihhh asyik yah menuruin dan mendaki jalan berliku disepanjang jalan. Cuaca panas pun tak menghalangi segala kegembiraan setelah sekian lama ditempa di Lapangan Nirannuang, tempat mereka mengolah sikulit bundar tiap harinya.
Tak bisa dipungkiri ada yang mabuk perjalanan, mereka hanya mengatasinya dengan tidur di atas mobil. Ada empat orang tua yang  turut serta mendampingi anak-anak. Mereka bahkan rela tak beraktifitas selama jangka waktu kompetisi berlangsung. Dukungan yang sangat berarti bagi calon generasi kita hmmm.
Hal yang paling harus diketahui, SSB Amali berangkat dengan kemandirian sebagai perilaku sosial yang harusnya menjadi contoh bagi semua. Mereka tak bergantung dari dana maupun fasilitas dari pemerintah yang biasanya di harapkan oleh sebagian pola komunitas lainnya. Mobil yang mereka tumpangi ini adalah milik Klub SSB amali sendiri.
Orang tua siswa sendiri mempersiapkan segala kebutuhan diperjalanan tiada diminta oleh pengelola kllub. Semangat untuk SSB Amali.

Tidak ada komentar: